22 Oktober yang diperingati sebagai hari santri nasional, membawa kabar gembira terutama bagi para penunggu film cahaya cinta pesantren (CCP). Dimana pada peringatan hari tersebut, diadakan kontes foto #HariSantri berhadiah uang tunai dan kaus bertandatangan cast film cahaya cinta pesantren untuk 5 orang pemenang. Setelah mengikuti dengan prosedur yang ada. Akhirnya, pada tanggal 08 November 2016, keluarlah lima orang pemenang. Alhamdulillah, walau tak berhasil menjadi pemenang utama, setidaknya bisa jadi pemenang hadiah hiburan dengan reward satu buah kaus bertandatangan cast CCP; Avira (Wirda Mansur), Icut (Vebby. P) dan Shila (Yuki Kato).
Siapa
yang tak suka reward, apalagi jika mendapat tandatangan bintangnya, bukan 'Rembulan' seperti yang dikatakan Abu, yang sudah nonton pasti tahu, Heheh.
Selang
beberapa minggu, akhirnya dapat kabar film ini akan tayang pada tanggal 12
Januari 2017. Mungkin bagi sebagian mereka yang mondok dan sekolah akan sedikit
kecewa karena tahu bahwa film yang mereka tunggu, tayang pada saat waktu libur
sekolah usai. Apalagi yang di kotanya belum tayang film ini.
12 Januari 2017
Rencana menonton
ini pun akhirnya jadi dengan beberapa pertimbangan sebelumnya. Tak cukup sulit
menemukan kawan untuk diajak nonton film ini karena ana sendiri bisa dibilang
punya teman hobi nonton yang terbilang cukup. Setelah melihat jadwal di
aplikasi resmi ‘Cinema21’ akhirnya film ini tayang di Tasik 21. Ana sendiri harus
rela pulang pergi sendiri dan hanya bareng saat di lokasi karena yang kali ini
punya jadwal nonton bareng dari kalangan akhwat. Fix, nonton yang show
pertama (12.45). Setibanya di lokasi, belum cukup ramai dan begitupun di dalam
studio, karena mungkin kami berada pada waktu kerja saat nonton. Jadi, masing
cukup lengang.
STUDIO 4 - TASIK 21
Film dimulai,
beberapa adegan pembuka ditayangkan. Shila (Yuki Kato) kecil, terlihat bermain
dengan anak laki-laki. Mungkin itu rutinitasnya sebagai perempuan tomboy.
Diperkuat saat ia pulang bersama kawan laki-lakinya, Mamanya pun akhirnya
...... (Harus Nonton) :P
Beranjak
dewasa, Shila sering membantu ayahnya ke pasar. Atau pun mencari ikan. Semangat
dan kedekatan dengan ayahnya semakin erat seiring kebersamaan mereka setiap
saat. Memasuki waktu shalat, saat selesai. Ayahnya memberikan sebuah ..... yang
ia simpan, yang kemudian diberikan kepada Shila. Terharu, bahagia. Ayahnya
adalah orang yang paling ...... dirinya. (Titik-titik terisi sendiri bagi
kalian yang sudah nonton, dan akan terisi bagi yang belum nonton) :P
Shila mempunyai impian sekolah swasta, karena mahal akhirnya ia harus
mengikuti keinginan orangtuanya pergi mondok dengan alasan biayanya lebih
terjangkau. Berbalik pendapat, Ayahnya akhirnya.... (Nonton, ye) :P Hhh
Pesantren
Al-Amanah – Medan
Diantar
Mama dan abangnya, mau tak mau Shila harus patuh walau beberapa cara ia lakukan
agar gagal masuk pesantren. Seperti saat ujian masuk, Shila dihadapkan dengan
.... (Nonton, Ok) ;D
Memasuki asrama, Shila bersama dengan tiga kawan barunya. Aisha (Sivia
blink), Manda (Febby blink) dan Icut (Vebby. P) menempati tempat yang
disediakan. –adegan berlanjut- Waktu shalat tiba, mereka harus segera
memasuki masjid, jika telat ataupun tidak berjama’ah, mereka harus menanggung
hukuman dari pihak pesantren. Hal ini terjadi pada ....... (Jadi nonton, ya) :p
Jatuh, menatap. Shila salah tingkah saat berpapasan dengan Rifqi
(Fachri M) sesuatu yang membuat penonton terbahak-bahak, mengocok perut, ada
rasa ..... (Jadiin, nontonnya, ya.. Hahah) :p
Adegan berjalan...
Tuuu...t (Suara kentut, cari jawabannya di
film CCP, Ok) :D Suara tersebut berhasil membuat penonton kembali mengocok
perut, ada rasa.... :p
Jadwal kegiatan harian (Mandi, makan, belajar dan kegiatan lain)
diterima para santri, membuat Shila semakin .... obrolan panjang terjadi antara
mereka berempat, hingga berakhir pada Shila dan Manda yang melarikan diri dari
pondok. Di tengah-tengah adegan penonton dibuat tegang saat mereka berdua .....
lampu merah.... dan akhirnya membuat penonton terbahak-bahak saat tahu mereka
berdua turun di tempat .... (Hahah... udah jadiin) :D
Berlangsung...
Shila
sering mendapat surat dari Abu (Rizki F), perannya berhasil membuat penonton
tertawa. Bukan satu atau dua kali ia mendekati Shila, yang pada akhirnya ia
banyak mendapat hukuman maupun teguran dari pihak pesantren.
Berlangsung...
Tapak
suci, saat Shila, dkk melihat para peserta yang sedang berlatih, di sana ada
Abu dan juga Rifqi. ... Usai latihan Rifqi bertemu dengan Avira (Wirda Mansur),
tak disangka, pertemuan mereka membuat Shila, Dkk ...... (Sedang Tayang di
bioskop kesayangan anda) :D
Shila diberi tugas untuk meliput pertandingan tapak suci antara
pesantren Al-Amanah dengan pesantren lain. Abu dan Rifqi sama-sama menjadi peserta
dalam pertarungan tersebut, dalam pertandingan, dengan mengangkat budaya lokal,
adegan tersebut membuat banyak penonton dibuat kagum. Shila mulai mewawancarai
salah satu peserta, yaitu .... (yang nonton pasti tahu, Heheh)
Berlangsung...
Mendapat
kabar duka, membuat Shila tak kuasa menahan air mata, penonton lebih banyak
dibuat sedih di detik-detik terakhir film ini. Juga saat Icut bercerita
mengenai keadaan dirinya. Serta kisah ‘Belanga Air Mata’ bagaimana mereka semua
menyimpan air mata hingga kesuksesan Shila menjadi seorang penulis dan
persahabatan yang harus berpisah saat semua hati terlanjur menyatu dan kisah
lainnya yang membuat penonton tak kecewa usai menonton film ini.
Yuk,
ajak keluarga, sahabat, teman, serta orang yang kamu sayangi untuk nonton film
‘Cahaya Cinta Pesantren’ yang tayang sejak 12 Januari 2017 di bioskop
kesayangan anda. Aman ditonton semua usia, Insya Allah nilai kebaikannya bisa
didapat. Mohon Maaf jika alur tak beraturan ataupun banyak kesalahan. Penulis
bercerita langsung dari hasil menonton, dan hanya ingin berbagi kesan setelah
menonton film tersebut, Jazakallah Khairan Katsiran.